Keuntungannya menggunakan aplikasi ini saya bisa memantau pergerakan matahari dan bulan pada tanggal dan jam tertentu sehingga saya bisa memperkirakan kapan gerhana matahari total tersebut terjadi. Selain bisa mengamati gerhana matahari total, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk memantau atau melihat objek-objek langit di luar angkasa lainnya seperti planet, bintang, galaxy dan sebagainya.
STELLARIUM adalah
Itulah nama aplikasi yang saya gunakan untuk memantau pergerakan objek-objek langit di luar angkasa. Begitu juga untuk memantau terjadinya gerhana matahari total ini meskipun ditempat saya, Boja, tidak dilintasi oleh fenomena gerhana matahari total ini tapi saya tetap bisa menyaksikannya melalui aplikasi ini dan bahkan dengan aplikasi ini saya bisa tahu pada menit atau detik keberapa fenomena gerhana matahari total bakal terjadi secara penuh (bulan menutupi matahari).
Fitur apa yang bisa saya manfaatkan dari aplikasi Stellarium ini?
1. Melihat fenomena yang terjadi pada waktu tertentu
Waktu pada Stellarium bisa saya atur sesuai dengan keinginan saya, misal saya ingin melihat fenomena yang terjadi pada hari Rabu besok tanggal 9 Maret 2016, dan saya mengatur waktunya secara spesifik pada pukul 6.00 WIB maka saya bisa melihat fenomena apa yang terjadi pada waktu tersebut.
2. Melihat fenomena yang terjadi pada objek tertentu
Setelah saya mengatur waktu, sekarang saya ingin melihat pergerakan dari matahari maka dengan Stellarium saya melakukan pencarian objek khusus untuk matahari sehingga fokus utama akan tertuju pada matahari (sun).
3. Melihat fenomena yang terjadi pada tempat tertentu
Setelah waktu dan objek yang ingin saya amati sudah saya atur, sekarang saatnya saya menentukan tempat sesuai dengan posisi saya saat ini, misal saya ingin melakukan pengamatan di wilayah Semarang. Maka saya mengatur posisi di Stellarium pada wilayah Semarang. Sehingga akhirnya didapatkan kondisi atau fenomena yang terjadi pada matahari pada hari Rabu, 9 Maret 2016 pukul 6.00 WIB di Semarang.
Dan apa yang saya dapatkan pada waktu dan lokasi tersebut? Ternyata posisi matahari (terbit) masih berada di bawah bulan.
posisi matahari (bawah) dan bulan (atas) pada tanggal 9 maret 2016 di semarang |
Dan ternyata di Semarang pada tanggal 9 maret 2016, matahari dan bulan akan bersinggungan atau mengalami gerhana matahari sekitar pukul 7.28 WIB.
|
Jika ingin menyesuaikan lokasi dengan lokasi kamu yang sebenarnya cari dulu koordinat latitude dan longitude tempat kamu berada melalui google maps.
Stellarium tersedia untuk beberapa sistem operasi, diantaranya untuk Linux, Windows dan Mac. Bahkan tersedia juga untuk pengguna android, tapi berbayar sih.
Kalau kamu tertarik kamu bisa menuju link downloadnya di bawah ini:
Mantap nih, saya juga di semarang mau simulasi pake stellarium jam 7.28-7.38 bisa posisi kyk gtu. makasih infonya
BalasHapusSipp gan, senang kalau artikel blog ini bisa membantu :)
Hapus